Mengimpor lagu dari CD

Anda dapat mengimpor lagu dari CD ke dalam perpustakaan iTunes. Setelah mengimpor lagu, Anda dapat mendengarkan lagu tanpa memasukkan CD aslinya ke drive disk.

iTunes mengimpor sebagian besar lagu dalam beberapa menit, dan keseluruhan CD dalam sekitar 10 menit.

Format pengodean default adalah AAC. Untuk mengubah format, lihat Memilih pengaturan impor.

Mengimpor lagu dari CD ke dalam perpustakaan iTunes Anda

  1. Masukkan CD audio ke dalam drive CD atau DVD komputer Anda.

  2. Untuk mengimpor semua lagu pada CD, klik Ya di jendela yang muncul. iTunes mulai mengimpor CD.

    Untuk mencegah lagu tertentu diimpor, klik Tidak dan ikuti langkah berikutnya.

  3. Saat daftar lagu muncul di jendela iTunes, klik untuk menghapus tanda centang di samping lagu yang tidak ingin Anda impor.

    Catatan:  Jika Anda tidak terhubung ke Internet atau iTunes tidak dapat menemukan informasi CD, lagu muncul sebagai "Track 01," "Track 02," dan seterusnya. Untuk informasi lebih lanjut, lihat Jika Anda tidak melihat informasi lagu.

  4. Untuk menambahkan lagu yang dipilih ke perpustakaan Anda, klik Impor CD Panah abu-abu gelap mengarah ke bawah.

    Tombol Impor CD

  5. Pilih pengaturan impor Anda dan klik OKE.

    Untuk membatalkan pengimporan, klik Berhenti Mengimpor.

    Lagu yang diimpor oleh iTunes sebelum Anda membatalkan pengimporan ditambahkan ke perpustakaan iTunes Anda.

  6. Saat lagu selesai diimpor, klik tombol Keluarkan Ikon Keluarkan di kanan CD di menu pop-up Perpustakaan.

    Menu pop-up Perpustakaan dengan panah mengarah ke tombol Keluarkan untuk CD

Anda dapat melanjutkan menggunakan iTunes saat lagu sedang diimpor.

Tip:  Anda juga dapat mengimpor lagu dengan menyeretnya ke jendela iTunes.

Menggabungkan Track CD

Saat Anda mengimpor lagu dari CD ke iTunes, Anda dapat mengelompokkan lagu agar selalu diputar bersamaan (bahkan saat komputer Anda mengacak lagu).

  1. Masukkan CD audio ke drive CD atau DVD Anda, dan klik Tidak di jendela yang muncul.

  2. Saat lagu pada CD muncul di jendela iTunes, tahan tombol Shift untuk memilih lagu yang ingin Anda gabungkan.

  3. Klik Ikon roda dengan panah menunjuk ke bawah. di dekat kanan atas jendela iTunes, dan pilih Gabungkan Track CD.

    Menu pilihan CD

Mengimpor CD secara otomatis

  1. Pilih iTunes > Preferensi.

  2. Di panel Umum, pilih Impor CD atau Impor CD dan Keluarkan dari menu pop-up "Saat Anda memasukkan CD."

    Sejak saat ini, saat Anda memasukkan CD, iTunes akan mengimpornya secara otomatis.

    Jika Anda berencana mengimpor banyak CD, pilih Impor CD dan Keluarkan untuk mengeluarkan setiap CD setelah semua lagu di dalamnya diimpor.

Mencegah lagu diimpor

  • Batal pilih kotak centang di kiri judul lagu.

Jika memerlukan waktu terlalu lama untuk mengimpor lagu

  • CD mungkin kotor atau tergores. Coba bersihkan CD dengan kain lembut bebas serat, lalu coba mengimpor lagu lagi.

  • Jika koreksi kesalahan dinyalakan, dapat memerlukan waktu lebih lama untuk mengimpor CD. Untuk mematikan koreksi kesalahan, pilih iTunes > Preferensi, klik Umum, klik Impor pengaturan, dan batal pilih "Gunakan koreksi kesalahan saat membaca CD Audio."

Jika Anda masih memiliki masalah dalam mengimpor lagu, kunjungi situs web Dukungan iTunes.

Jika lagu yang diimpor tidak terdengar benar

Jika Anda mendengar bunyi meletus atau mengeklik saat memutar lagu yang diimpor dari CD, drive CD Anda mungkin tidak membaca CD dengan benar. Coba nyalakan koreksi kesalahan dan coba impor lagi lagu tersebut.

Untuk menyalakan koreksi kesalahan saat mengimpor lagu dari CD:

  1. Pilih iTunes > Preferensi.

  2. Di panel Umum, klik Impor Pengaturan.

  3. Pilih "Gunakan koreksi kesalahan saat membaca CD Audio."

  4. Masukkan CD dan impor lagu lagunya.

Anda dapat melanjutkan menggunakan iTunes saat lagu sedang diimpor.